play_arrow

keyboard_arrow_right

Listeners:

Top listeners:

skip_previous skip_next
00:00 00:00
chevron_left
volume_up
  • cover play_arrow

    Radio Jateng Gayeng

Berita

Makin Banyak Wirausaha Daerah Makin Sejahtera

today22 July 2017

Background
share close

Semarang, Jateng Gayeng Online Radio – Merubah pola pikir Generasi muda dari spirit menjadi Pegawai menjadi Spirit berwirausaha harus terus dikembangkan sebagai salah satu strategi mengurangi angka pengangguran dan menciptakan lapangan kerja baru.

Hal ini menjadi salah satu Visi bakal calon ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Jawa Tengah periode 2017 – 2020 Denny Setiawan untuk menumbuhkan perekonomian di setiap daerah dan bukan hanya di perkotaan saja.

“Mahasiswa harus berani merupah pola pikir dari “Bekerja dimana ?” menjadi “Bekerja Apa?” sehingga setelah lulus akan menghasilkan seorang wira usaha baru,” kata Kompartemen Industri Kreatif Berbasis Media Hipmi Jawa Tengah Denny Setiawan di Semarang.

Menurut Denny, dengan merubah pola pikir,  maka setelah lulus kuliah mereka tidak akan menggantungkan harapan pada lowongan pekerjaan yang tersedia tetapi sebaliknya akan berpeluang untuk menciptakan lapangan kerja baru.Untuk mendukung peningkatan wirausaha tersebut pihaknya akan mempersiapkan bukan hanya motivasi saja tetapi akan memberikan berbagai pelatihan agar setiap mahasiswa menjadi lebih kreatif dalam mengikuti perkembangan tehnologi diera digital.

“Untuk menjadi wirausaha,  tidak dibutuhkan sekolah khusus. Yang  dibutuhkan hanya Keberanian, networking, kreativitas dalam mencari peluang dan pengalaman hidup,” ungkap Denny.

Terkait dengan hal itu, salah satu calon Ketua Umum Hipmi Jateng periode 2017 s.d. 2020 ini juga siap melakukan mentoring bagi generasi muda bukan hanya mahasiswa yang ingin menjadi pengusaha.

Dalam hal ini, Hipmi mampu memberikan sarana dan menjadi wadah yang kuat untuk menularkan virus pengusaha di semua kalangan.

“Ketika jumlah pengusaha yang ada di suatu daerah makin banyak, akan makin maju pula daerah,” tutup Denny. (shs)

Written by: Jateng Gayeng Online Radio

Rate it

Post comments (0)

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


0%